INFO UPT : Selamat Datang di Website Resmi UPT TK dan SD Dinas Pendidikan Kecamatan Medan Belawan, Email : upttksdmedanbelawan@gmail.com => Persyaratan Usul Kenaikan Pangkat di lingkungan PEMKO Medan, KLIK DISINI

Berita Terkini

Kamis, 25 Desember 2014

Sistematika Penulisan Karangan Ilmiah

Karangan ilmiah dapat ditulis dalam berbagai bentuk penyajian. Secara umum, bentuk penyajian karangan ilmiah terbagi menjadi bentuk.

1. Bentuk Populer
Karangan ilmiah dengan bentuk ini sering disebut karangan ilmiah populer, istilah populer digunakan untuk menyatakan topk yang akrab, menyenangkan bagi populus (rakyat) atau orang kebanyakan karena gayanya yang menarik dan bahasanya yang mudah dipahami. Bentuknya manasuka, misalnya surat atau esai. Ragam bahasanya bersifat santai (popler). Umumnya, karangan ilmiah populer djumpai dalam media massa, seperti koran, atau majalah. Kalimat-kalimatnya sederhana, lancar, tetapi tidak berupa senda gurau dan fantasi (rekaan).

2. Bentuk Semiformal
Secara garis besar, karangan ilmiah berbentuk semiformal dan terdiri atas,
a. halaman judul;
b. kata pengantar;
c. daftar isi;
d. pendahuluan;
e. pembahasan;
f. simpulan;
g. daftar pustaka.

Bentuk karangan ilmiah semacam ini umumnya digunakan dalam berbagai jenis laporan dan makalah.

3. Bentuk Formal
Karangan ilmiah berbentuk formal disusun dengan memenuhi unsur-unsur kelengkapan akademis secara lengkap. Unsur-unsur tersebut adalah sebagai berikut :
a. judul;
b. tim pembimbing;
c. kata pengantar;
d. abstrak;
e. daftar isi;
f. bab pendahuluan;
g. bab telaah kepustakaan/kerangka teoretis;
h. bab metode penelitian;
i. bab pembahasan hasil penelitian;
j. bab simpulan dan rekomendasi;
k. daftar pustaka;
l. lampiran-lampiran;
m. riwayat hidup.

Berikut contoh Soal-soal pemahaman disini[klik]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Populer

Harian Tribunnews

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA